Menjelang libur Natal dan Tahun Baru di bioskop dirilis film dengan berbagai genre, salah satunya horror. Film Jeritan Malam mulai dirilis pada Kamis 12 Desember 2019 kemarin dan siap menemani akhir pekan Anda para penggemar film horror. Film ini tentu akan semakin menarik dengan kehadiran actor tampan Herjunot Ali serta Cinta Laura Kiehl. Berikut sinopsisnya.
Synopsis film Jeritan Malam
Tokoh utama dalam film horror ini adalah seorang pria bernama Reza yang terbiasa berpikir rasional serta logis.Segala hal yang terjadi dalam kehidupannya selalu dicoba dipahaminya dengan nalar.
Namun suatu hari Reza harus berhadapan dengan situasi yang semuanya sama sekali tak dapat dicerna nalar serta logikanya. Semua ini berawal saat Reza mendapatkan pekerjaan yang mengharuskannya hijrah ke sebuah kota di Jawa Timur dan tinggal di mes perusahaan bersama koleganya Indra dan Minto yang kemudian menjadi teman karibnya.
Bukan layaknya rumah biasa, mes yang mereka tinggali ternyata juga dihuni oleh makhluk tak kasat mata.Minto dan Indra yang mengetahui hal ini segera memberitahukannya kepada Reza namun pria ibukota tersebut berkeras menentangnya.Dengan pongah dia berkata bahwa semua ini imajinasi serta khayalan mereka berdua saja.
Suatu malam secara tak sengaja dirinya mengatakan sesuatu yang ternyata membuat penghuni tak kasat mata tersebut tersinggung.Reza yang masih tak mau percaya dengan hal-hal yang tak dapat dicerna oleh logikanya bersikeras menyelesaikan masalah tersebut bermodalkan keberanian.
Siapa sangka keputusan tersebut membuatnya beberapa kali nyaris berhadapan dengan maut.Lama-kelamaan hal ini membuatnya ketakutan dan menyadari bahwa kesalahan tersebut bisa menjadi tragedy besar yang disulut sendiri olehnya.
Film Jeritan Malam diadaptasi dari cerita yang dipublikasikan di komunitas KasKus.Penulis cerita tersebut adalah Reza si karakter utama yang diperankan oleh Herjunot Ali.Film ini juga diramaikan oleh beberapa artis popular mulai dari Indra Brasco, Winky Wiryawan, dan Roy Marten.
Review film Jeritan Malam
Bagi Anda yang belum menyaksikan film Jeritan Malam, tak ada salahnya mengetahui review tanpa spoiler berikut ini.
- Intro yang panjang – Tentu saja film apa pun memerlukan pengenalan karakter serta latar belakang sebelum tiba di inti cerita. Film horror Jeritan Malam ini dapat dibilang menampilkan prolog yang terlalu lama, terutama tentang pasangan Reza dan Wulan. Padahal kisah tersebut tak terlalu berpengaruh pada plot keseluruhan.
- Sound yang menggelegar – Sebagaimana khas film horror akan selalu ada bumbu-bumbu suara yang mengagetkan terutama saat si karakter menjumpai hal atau makhluk yang mengerikan. Uniknya pada film Jeritan Malam, tatanan sound di hampir setiap scene cukup menggelegar dan mengagetkan.
- Karakter teman-teman yang menyegarkan suasana – Walaupun bergenre horror tetapi kehadiran karakter Minto dan Indra yang dibawakan apik oleh Indra Brasco dan Winky Wiryawan cukup mencairkan suasana. Dialog-dialog jenaka celetukan keduanya dapat dibilang dapat membuat penonton sejenak beristirahat dari rasa tegang.
- Karakter Wulan tidak terlalu dominan – Saat melihat trailernya tentu banyak yang menyangka agen slot via gopay bahwa karakter Wulan akan menjadi pemeran utama wanita yang sering muncul. Sayangnya tidak demikian. Cinta Laura yang memerankan seorang gadis asal Bogor ini hanya muncul lebih sering di permulaan film pada adegan percintaan bersama Reza. Selanjutnya dia hanya tampil sekali di pertengahan dan akhir film sebagai sebuah petunjuk. Tak sedikit yang berpendapat acting artis berdarah Jerman ini masih terlalu datar.